You are now visiting the Philips lighting website. A localized version is available for you.

Merek-merek lain dari

Suggestions

    Apa yang bisa dilakukan data untuk Anda

    Perangkat lunak terkoneksi; data untuk pemantauan real-time dan pelaporan historis

     

    Penerangan terkoneksi mengandalkan komunikasi data dua arah. Salah satu manfaat terbesarnya adalah aliran data dua arah ini mendukung kemampuan memantau, mengelola, dan menjaga sistem pencahayaan secara real time. Dalam sistem pencahayaan standar, sedikit atau tidak ada data yang tersedia tentang kondisi saat ini dari luminer dan perangkat lainnya. Sering kali, administrator sistem harus menonaktifkan sistem pencahayaan untuk memecahkan masalah, mengganti konfigurasi luminer, atau menampilkan konten pertunjukan cahaya yang baru. Dengan perangkat lunak manajemen pencahayaan berjalan di jaringan IT atau cloud, sistem pencahayaan terkoneksi menawarkan lingkungan yang lebih kaya bagi administrator sistem untuk memantau dan mengoptimalkan operasi. Sistem perangkat lunak manajemen pencahayaan yang berintegrasi dekat dengan luminer terkoneksi—seperti Philips CityTouch untuk pencahayaan jalan atau Philips ActiveSite untuk pencahayaan arsitektural dinamis—memberikan pengelola sistem kemampuan melihat kondisi saat ini dari setiap titik cahaya, dan untuk menangani titik tersebut tersendiri atau dalam kelompok.

    Antarmuka berbasis peta mempermudah mengganti konfigurasi, memperbarui jadwal peredupan, dan mengganti pertunjukan cahaya hanya dengan mengarahkan dan mengeklik. Sistem dapat diatur untuk mengirim peringatan ketika operasi terganggu atau terdapat kejadian tidak biasa. Karena luminer dapat berbagi data tentang kondisi mereka, peringatan tersebut dapat berisi semua informasi relevan tentang lokasi, jenis, pengelolaan luminer, dan lain-lain—informasi yang dapat digunakan teknisi untuk merespons dengan cepat dan menyelesaikan masalah yang mungkin muncul. Ini khususnya sangat bermanfaat ketika luminer tersebar di area luas, seperti pencahayaan jalan di suatu kota. Tiket dan perintah perbaikan dapat dikelola dan didistribusikan jarak jauh, sehingga kru pengerjaan tidak perlu berkeliling kota di malam hari mencari lampu yang padam.

    Ketika digabungkan dengan database, perangkat lunak manajemen pencahayaan dapat memungkinkan perusahaan menyimpan data historis tentang operasi, serta aliran data apa pun yang dihasilkan jaringan sensor dan sistem pemosisian dalam ruangan. Sulit untuk meremehkan nilai informasi berbasis data yang dihasilkan dari menganalisis dan melaporkan data ini, khususnya ketika digabungkan dengan data berharga dari sumber tambahan.

    - Jonathan Weinert

    Bagikan artikel ini

    Ikuti kami di: