You are now visiting the Philips lighting website. A localized version is available for you.

Merek-merek lain dari

Jadilah yang pertama! Dapatkan berita dan pembaruan terbaru
Suggestions

    Ubah pengalaman berbelanja dengan pencahayaan cerdas

    Globus

    Saarbrücken, Jerman

     

    Salah satu peritel terbesar Jerman menggunakan perangkat lunak Interact Retail untuk mengontrol pencahayaan LED dalam menciptakan pengalaman belanja yang khas bagi pengguna, sembari meningkatkan penjualan di area promosi mereka.

    Dalam proyek ini kami berhasil mendorong pengguna untuk membeli produk tertentu dan meningkatkan penjualan.”


    - Tn. Scheller, Manajer Toko Globus Saarbrücken-Güdingen

    Tantangan pelanggan

     

    Didirikan pada 1828, Globus merupakan rantai hipermarket dan toko elektronik yang mengedepankan layanan pelanggan. Cabang mereka di Saarbrucken Jerman ingin meningkatkan toko mereka dengan memberikan pengalaman unik bagi pengunjung, dan khususnya, untuk menciptakan daya tarik bagi departemen promosi.

    Menciptakan pengalaman berbelanja yang khas

    Globus bekerja sama dengan kami dalam meriset tiga skenario pencahayaan berbeda di area promosi dalam toko mereka, yang dikendalikan oleh manajemen Interact Retail Scene.

    Skenario pertama meniru efek pencahayaan saat ini – desain lampu seragam yang menjadi dasar riset. Yang kedua berfokus pada pencahayaan aksen, dan menggunakan lampu sorot untuk menyoroti item tertentu dengan kontras. Yang ketiga memadukan lampu sorot dan lampu sorot atas berwarna. Dengan lampu sorot atas pastel, warna tersebut tidak hanya memainkan perasaan pengunjung, namun juga meningkatkan visibilitas area promosi dari jauh.

     

    Tiga pengaturan lampu tersebut diprogram menggunakan manajemen Interact Retail Scene untuk mengganti skenario pencahayaan setiap beberapa hari selama dua bulan.

     

    Bersama dengan DFKI (Pusat Penelitian Kecerdasan Buatan Jerman), kami menghabiskan periode dua bulan tersebut menghitung jumlah pelanggan yang berada di area promosi dan menganalisis data penjualan untuk melihat bagaimana ketiga skenario mempengaruhi lalu lintas di area tersebut.

    Hasilnya cukup baik dalam banyak tingkatan untuk setiap skenario. Dibandingkan dengan skenario pertama dengan pencahayaan seragam, skenario kedua dengan lampu sorot meningkatkan jumlah pengunjung di area promosi sebesar 7%. Dengan skenario lampu sorot atas pastel, tambahan 8% pengunjung memasuki area promosi – total peningkatan sebesar 15% pengunjung yang memasuki area promosi dibandingkan skenario kontrol dengan pencahayaan seragam. 


    Manajer toko cukup senang dengan skenario pencahayaan ketiga, karena menggunakan sorotan lampu yang populer serta lampu sorot atas pastel yang lembut, meningkatkan penjualan sebesar 6 % sebagai tambahan dari peningkatan lalu lintas pelanggan 15% tersebut. 


    Globus puas dengan keberhasilan percobaan ini dan tim manajemen toko kini lebih yakin bahwa mereka dapat mempengaruhi perilaku pengunjung dengan pencahayaan LED terkoneksi dan perangkat lunak Interact Retail.


    Unduh studi proyek

    Apa yang Interact Retail bisa lakukan untuk tokomu?

    • Pencahayaan supermarket cerdas – E-Center Gaimersheim

      Pencahayaan supermarket cerdas – E-Center Gaimersheim

      Supermarket EDEKA menetapkan standar baru dengan konsep pencahayaan cerdas menggunakan Interact Retail di toko utama mereka di Gaimersheim.

    • Pemasaran berbasis lokasi – MediaMarkt

      Pemasaran berbasis lokasi – MediaMarkt

      MediaMarkt di Eindhoven menciptakan pengalaman pelanggan yang lebih intim dengan Aplikasi StoreGuide dan penempatan dalam ruangannya yang didukung oleh perangkat lunak navigasi Interact Retail Indoor.

    Ikuti kami di: