Aswaaq tidak hanya ingin meningkatkan loyalitas pelanggan dan menawarkan layanan yang lebih baik, mereka juga ingin memberikan pengalaman belanja yang lebih personal dan nyaman bagi pelanggan. Mereka dapat memenuhi persyaratan tersebut dengan perangkat lunak navigasi dalam ruangan Interact Retail, yang mampu memberikan berbagai layanan berbasis lokasi kepada pelanggan.
Interact Retail sejalan dengan filosofi inovatif aswaaq dan tidak ada pilihan lain yang lebih baik. Teknologi visible light communication (VLC) terpaten yang ditanamkan dalam luminer LED kualitas tingginya memungkinkan layanan berbasis lokasi yang andal dan sangat akurat. Berkat kolaborasi dengan Aisle411 pada rancangan lantai dan rute, serta rekan pengembangan aplikasi aswaaq AlphaData Dan ValueLabs, kami mampu menciptakan pengalaman berbelanja terbaik dengan didukung perangkat lunak Interact Retail.
Dengan navigasi dalam ruangan Interact Retail di aswaaq, pengunjung cukup membuka aplikasi mereka untuk menerima panduan rute optimal, diberitahu saat ada diskon, dan bahkan menerima saran resep berdasarkan daftar belanja dan lokasi mereka, sehingga berbelanja menjadi lebih menyenangkan, personal, dan bebas stres.
Tapi bagaimana sebuah aplikasi dan fikstur lampu memberikan informasi lokasi real-time seperti ini? Setiap luminer Philips di toko mengirimkan kode khusus yang disebut visible light communication (VLC). Kamera depan dari smartphone menerima kode ini dan perangkat lunak Interact Retail mengidentifikasinya, lalu menetapkan lokasi dari ponsel secara akurat pada peta toko, sehingga lokasinya diketahui.
Sementara manfaat bagi pengunjung cukup jelas, perangkat ini juga memberi banyak manfaat bagi manajemen aswaaq. Dengan Interact Retail, aswaaq mendapatkan banyak manfaat termasuk peningkatan pengguna aplikasi, peningkatan merek, dan tambahan pembelanjaan per orang. Ditambah, aswaaq kini dapat mengambil data real-time, sehingga perusahaan mampu menganalisis lalu lintas dan perilaku pengunjung, mengoptimalkan operasi, serta mengukur secara akurat dampak pemasaran mereka.
Tn. Affan Al Khoori, Deputy CEO aswaaq, optimis bahwa navigasi dalam ruangan Interact Retail akan membawa lebih banyak inovasi sukses bagi aswaaq. “Di aswaaq, kami telah berusaha membawa hal baru bagi pasar. Kami telah melakukannya dan kami akan semakin mengembangkannya.”
Dengan perangkat lunak navigasi dalam ruangan Interact Retail, aswaaq kini bergerak maju bagi masa depan ritel, dan dalam perjalanan menjadi peritel paling inovatif dan berfokus pelanggan di Dubai.
Penerangan supermarket cerdas – Albert Heijn XL Eindhoven
Lihat bagaimana Albert Heijn mengurangi biaya energi dengan pencahayaan cerdas dari perangkat lunak Interact Retail, yang memberikan pengalaman berbelanja lebih menarik bagi pelanggan.
Pemasaran berbasis lokasi – MediaMarkt
MediaMarkt di Eindhoven menciptakan pengalaman pelanggan yang lebih intim dengan Aplikasi StoreGuide dan penempatan dalam ruangannya yang didukung oleh perangkat lunak navigasi Interact Retail Indoor.